Rabu, 24 April 2013

Pendaftaran Program Recognition of Prior Learning (RPL) dari Hobart Technology Australia

POLINEMA menawarkan program RPL berafiliasi dengan Registered Training Organization (RTO) Hobart Technology Australia. Program ini merupakan RPL pertama kali di pendidikan tinggi Indonesia guna meningkatkan pengakuan kompetensi lulusan di pasar kerja internasional (international workplace). RPL dilaksanakan selaras dengan pemberlakuan Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI) serta UU 12/2012 tentang pendidikan tinggi.

Dengan program RPL, juga dikenal dalam istilah Rekognisi atas Pembelajaran Lampau, mahasiswa akan mendapatkan manfaat utama dari pengakuan kompetensi yang dilakukan oleh RTO Hobart Technology Australia. Mahasiswa pada saat lulus akan mendapatkan tambahan kualifikasi gelar dari Australia (Certificate IV atau Diploma) selain diploma dari politeknik negeri malang - POLINEMA. Sehingga lulusan akan mempunyai daya saing dalam mengakses pasar kerja di regional ASEAN maupun kesempatan domestik dari multinational companies (MNCs), serta peluang luar negeri lainnya.

Demi kelancaran program RPL ini, POLINEMA telah menyiapkan Jurusan dengan staff yang berkualifikasi Certificate IV in Training and Assessment. Lebih lanjut, Program tersebut juga akan diperkuat oleh 12 (dua belas) dosen dengan kualifikasi Diploma in Vocational Education and Training, yang akan memastikan mapping kurikulum, mendukung proses RPL, maupun kegitan training tambahan lainnya.

Pada tahun ajaran 2012/2013, POLINEMA menawarkan program RPL untuk mahasiswa di kelas Rintisan Kelas Internasional (RKI) serta mahasiswa tingkat akhir Diploma IV Teknik Informatika. Hal ini berdasarkan perkembangan sejauh ini dari hasil pemetaan kurikulum di Jurusan Akuntansi, Jurusan Administrasi Niaga dan DIV Teknik Informatika tersebut. Sementara, program studi lain akan menyusul pada tahun ajaran 2013/2014.

Sehubungan dengan program sertifikasi internasional untuk mahasiswa di lingkungan POLINEMA, disampaikan hal-hal sebagai berikut:
  1. Berdasarkan pemetaaan kurikulum akademik, sementara POLINEMA akan memfasilitasi mahasiswa RKI dan Teknik Informatika untuk memperoleh sertifikat internasional dari Australian Qualification Framework (AQF) yakni Certificate IV dan Diploma. Dengan tambahan kualifikasi ini, mahasiswa sebenarnya seperti mengikuti program dual-degree.
  2. Dalam rangka memperoleh rekognisi kualifikasi/gelar tersebut, mahasiswa disyaratkan untuk mengikuti program recognition of prior learning (RPL) yang diselenggarakan POLINEMA berafiliasi dengan RTO Hobart Technology Australia.
  3. Mahasiswa tingkat akhir, pada program RKI di Jurusan Akuntansi dan Administrasi Niaga, serta mahasiswa Program Studi Teknik Informatika, diminta untuk segera mendaftarkan diri melalui KUI (cp. Diah Ayu di Gedung AW Polinema) sampai dengan tanggal 15 Februari 2013. Adapun biaya RPL untuk Certificate IV dan Diploma dari Hobart Technology Australia, masing-masing Rp1.900.000 dan Rp2.650.000.
    Sehubungan dengan butir 1, 2 dan 3 di atas, mohon bantuan Ketua Jurusan/Ka. Prodi terkait untuk mensosialisasikan kepada mahasiswa dan berkoordinasi dengan tim RPL wakil dari Jurusan/Prodi saudara. Dalam hal ini, jurusan Akuntansi dikoordinatori oleh Dr. Kartika DS, jurusan Administrasi Niaga oleh Drs. Joni DP dan Prodi D-IV Teknik Informatika oleh Ir. Deddy KPA, MMT. (Jas/KUI).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar